BSIP NTT menerima kunjungan Mitra CV. Kharisma Stationary dalam Rangka Sosialisasi Digipay
Naibonat, Kamis 11 Juli 2024, BSIP NTT menerima kunjungan mitra dari CV.Kharisma Stationary Kupang yang merupakan salah satu vendor atau rekanan/penyedia yang terdaftar pada aplikasi Digipay-Satu. Kunjungan vendor terebut bertujuan untuk mengkonfirmasi transaksi perdana BPSIP-NTT. Hadir dalam kesempatan itu, pihak CV Kharisma (Noviyane J. Wangge) dan tim yang diterima langsung oleh Kepala Sub. Bagian Tata Usaha (Kornelis Hanggongu, S.TP), Pejabat Pembuat Komitmen (Gradus Du’e, S.I.Kom) dan Pejabat Pengadaan (Lewi Baken) di ruang PPID BSIP NTT.
Digipay merupakan sistem aplikasi pembayaran digital menggunakan Kartu Kredit Pemerintah (KKP) dan/ atau CMS Virtual Account yang dikembangkan oleh Kemenkeu bekerjasama dengan Bank Himbara. Ekosistemnya terbentuk dari Satker pengelola Uang Persediaan (UP) APBN dan vendor/ toko/ warung/ dll (UMKM) dengan berbasis rekening pada suatu bank yang sama. Digipay mengintegrasikan proses pengadaaan, pembayaran, perpajakan dan pelaporan dalam satu ekosistem sehingga terjadi simplifikasi sejak proses pengadaan hingga proses pertanggungjawaban
Hal ini sesuai dengan Peraturan Dirjen Perbendaharaan Nomor PER-7/PB/2022 tentang Penggunaan Uang Persediaan Melalui Digipay pada Satuan Kerja Kementerian Negara/ Lembaga sehingga kedepannya, seluruh transaksi pembelanjaan ataupun pembayaran di BSIP NTT salah satunya dengan vendor CV. Kharisma Stationary Kupang akan dilakukan secara digitalisasi melalui aplikasi Digipay sebagai salah satu cara untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas pembayaran. Selain itu, hasil monitoring dan evaluasi kinerja anggaran BSIP NTT oleh KPPN Kupang beberapa waktu yang lalu (06 juni 2024), meminta agar BSIP NTT perlu meningkatkan penggunaan teknologi pembayaran digital dan aplikasi marketplace Digipay untuk mendukung program belanja non tunai dari pemerintah