BSIP NTT Menyerahkan Kembali Mahasiswa PKL Politeknik Pertanian Negeri Kupang.
Kupang, 31 Oktober 2023, bertempat di ruang Aula II BSIP NTT dilaksanakan pelepasan mahasiswa Praktek Kerja Lapangan (PKL) Program Studi D IV Teknologi Pakan Ternak Jurusan Peternakan Politeknik Pertanian Negeri Kupang setelah melaksanakan PKL selama 2 (dua) bulan. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala BSIP NTT yang diwakili oleh Sub Koordinator Kerjasama Pelayanan Pengkajian Ir. Irianus Rejeki Rohi, M.Si., tim pembimbing lapang BSIP NTT Dionisius Bria, dosen pendamping Cytske Sabuna, serta para peserta PKL sebanyak 8 orang.
Ir. Irianus Rejeki Rohi, M.Si dalam kesempatannya menyampaikan selama pelaksanaan PKL para peserta dapat mengambil ilmu pengetahuan yang bermanfaat dan memperlancar studi masing-masing. Beliau juga menyampaikan beberapa poin penting yang perlu dilakukan untuk dapat melanjutkan kerja sama yang telah terjalin antara BSIP NTT dan Politeknik Pertanian Negeri Kupang. Karena pelaksanaan PKL itu sendiri merupakan kelanjutan dari perjanjian kerja sama antara kedua pihak.
Cytske Sabuna menyampaikan rasa terima kasih mewakili Politeknik Pertanian Negeri Kupang karena dapat diterima untuk melaksanakan PKL di BSIP NTT serta kepada para pembimbing lapang yang telah memberikan ilmu kepada mahasiswanya. Pembimbing lapang yang diwakili oleh Dionisius Bria menyampaikan selama pelaksanaan PKL, para pembimbing menganggap para peserta sebagai pihak yang perlu diberikan pengajaran sesuai keahlian yang mereka pelajari, selain para peserta juga membantu pekerjaan di KP Lili. Sehingga beliau menyampaikan rasa terima kasih dan permohonan maaf jika terjadi kesalahan yang kurang berkenan pada para peserta.