BSIP NTT menghadiri Public Hearing di BBPP Kupang
Kupang, 24 Oktober 2023, BSIP NTT menghadiri kegiatan public hearing yang dilaksanakan Balai Besar Pelatihan Peternakan (BBPP) Kupang. Acara dihadiri sub.Koordinator KSPP (Ir. Irianus Rejeki Rohi, M.Si), Penyuluh BSIP NTT (Ir. Onike Tali Lailogo, M.Si., Ph.D) beserta staff Kehumasan. Turut hadir undangan perwakilan dari Balai Karantina Pertanian Kelas I Kupang, SMKN PP Kupang, Pemerintahan Povinsi/Kota, BUMN, Swasta ,serta Kelompok Tani P4S binaan BBPP Kupang.
Kegiatan public hearing tersebut dalam rangka meningkatkan pelayanan publik berdasarkan Undang-Undang Nomor 25 tahun 2009 tentang Pelayanan Publik, pemberdayaan dan kemitraan, sekaligus sosialisasi penderasan informasi publik. Agenda Kegiatan ini diawali sambutan Kepala BBPP Kupang (Dr. Ir. Yulia Asni Kurniawati, M.Si) menyampaikan kegiatan public hearing ini diharapkan stakeholder dapat mengenal lebih jauh tentang BBPP sehingga dapat terjalin bekerjasama, kolaborasi dan sinergi untuk mewujudkan pertanian maju, mandiri, modern.
Kegiatan dilanjutkan pemaparan materi meliputi : 1) Profil dan Standar Pelayanan Publik BBPP Kupang dipaparkan oleh Kepala BBPP Kupang (Dr. Ir. Yulia Asni Kurniawati, M.Si); 2) Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik dan menghindari mal-administrasi oleh narasumber Kepala Ombudsman RI Perwakilan NTT (Darius Beda Daton, S.H); 3) “Pengelolaan Data dan Informasi Era 4.0 sebagai Upaya Akselerasi Keterbukaan Informasi Publik oleh narasumber Wakil Ketua Komisi Informasi Publik Provinsi NTT (Drs. Germanus Attawuwur) ; 4) Program Pemberdayaan/Kemitraan oleh Bank Indonesia, PT. Charcen Pokphand Indonesia, dan GS Organik.